Klaten - Beralih tugas jabatan merupakan suatu hal yang wajar terjadi dalam lingkungan jajaran TNI AD dan selalu dilakukan secara terencana. Dalam pindah tugas di jajaran TNI AD tetap mempertimbangkan keterpaduan antara kepentingan pembinaan personel dan pembinaan.
Seperti yang dilakukan di Koramil 23/Ceper Kodim 0723/Klaten, Kapten Chb Nanang Subardi melaksanakan pelepasan alih tugas yang selama 18 bulan telah menjalani tugasnya sebagai Danramil 23/Ceper. Pelaksanaan pelepasan alih tugas dilaksanakan di Makoramil 23/Ceper Kec. Ceper Kab. Klaten (07/9/2023)
Kapten Chb Nanang Subardi, selepas dari acara, dikonfirmasi awak media menyampaikan pesan yang pada intinya menjaga sinergitas yang sudah terbangun dan tetap kompak dan solid.
“Saya pesan kepada anggota agar jaga soliditas satuan dan lebih sinergi dengan mitra karib dan 3 Pilar di Desa, ” ungkap Kapten Chb Nanang Subardi.
Sementara disela-sela acara, pemberian cindera mata diberikan kepada Kapten Chb Nanang Subardi berserta ibu Nanang Subardi sebagai bentuk kekompakan dan rasa terimakasih anggota Koramil 23/Ceper. Dalam penyerahan cindera mata dilakukan oleh Bati Tuud Pelda Ngadiso. (Red)